Cara Menggunakan SSH di Github

Cara Menggunakan SSH di Github

GIT

993

SSH memungkinkan kita untuk melakukan push ke repository github tanpa login. Berbeda dengan cara yang biasa (melalui HTTPS), kita harus memasukkan username dan password setiap kali melakukan push. Tapi dengan SSH kita tidak akan melakukan itu lagi.

1. Membuat Key SSH

Jalankan perintah ssh-keygen pada termnial. Kemudian inputkan id (identitas) SSH anda. Untuk passpharse dikosongkan saja.

Perintah SSH Keygen

Maka di dalam direktori ~/.ssh/ akan tercipa file key baru.

File Key SSH

2. Jalankan SSH Angen dan Load SSH Key

Untuk memastikan apakah SSH Agent sudah berajalan atau tidak, gunakan perintah ini:

ps -e | grep [s]sh-agent

Kalau hasilnya seperti di bawah ini, berati SSH Agent sudah berjalan.

Cek SSH Agent

Tapi, kalau belum berjalan, gunakan perintah berikut ini untuk menjalankan SSH agent:

ssh-agent /bin/bash

Berikutnya kita Load SSH Key. Gunakan perintah:

ssh-add ~/.ssh/id_anda

Kemudian untuk mengecek, gunakan perintah:

ssh-add -l

Menambahkan SSH

3. Tambahkan SSH Key ke Github

Sebelumnya ambil dulu kuncil publik yang sudah anda buat, gunakan perintah cat.

cat ~/.ssh/id_anda.pub

Copy semua teks yang ditampilkan.

Melihat Public Key

Lalu masuk ke Settings>SSH and GPG Keys, buat kunci baru dengan mengelik New SSH Key. Lalu masukkan key yang sudah dibuat.

Tambah SSH Key ke Github

4. Uji Konektivitas

Ketik perintah berikut untuk menguji konektivitas SSH ke Github

ssh -T [email protected]

Jika hasilnya seperti berikut ini, berarti berhasil. Selanjutnya kita tinggal melakukan push dengan SSH.

Uji Konektivitas Git

Coba clone sebuah repository dengan SSH dan lakukan push.

Clone Repositori dengan SSH

Itulah cara menggunakan SSH di Gitub. Kita hanya perlu membuat public key, kemudian mendaftarkannya di akun Github.

referensi: help.github.com

Keyword:

Share:



Postingan Sebelumnya:


Postingan Selanjutnya: